Kamis, 01 Desember 2016

PENGERTIAN SENI DAN FUNGSINYA



Apasih SENI  itu  gues ?????
A.      Pengertia Seni / Kesenian
Seni atau kesenian adalah ungkapan gagasan Perasaan/ ekspresi manusia yang di wujudkan melalui pola kelakuan yang menghasilkan karya yang indah dan bermakna.
Arti seni menurut beberapa Pakar Seni, antara lain:
1.       Plato
Seni adalah peniruan alam,sehingga karya seni merupakan tiruan dari bentuk alam.
2.       Aristoteles
Aristoteles menambahkan terhadap bentuk alam itu harus ideal, baik dan sempurna.
3.       Ki Hajar Dewantara
Seni adalah segalaperbuatan manusia yang timbul Dari hidup perasaanya dan bersifat indah sehingga dapat menggerakkan perasaan manusia.
4.       Ensiklopedia Indonesia
Seni adalah Penciptaan segala hal atau benda yang karena keindahannya orang senang melihatnya atau mendengarkannya.

                Kesenian nusantara adalah ungkapan gagasan perasaat/eksprensi manusia yang berisi nilai-nilai budaya daerah tertentu yang di wujudkan melalui kelakuan yang menghasilkan karya yang indah dan bermakna.
B.      Pembagian Seni
Berdasarkan media dan teknik yang dipilih, sera cara menikmatinya, seni didedakan menjadi seni audio, seni visual, dan seni audio visual
1)      Seni Audio (audiotory)
Seni Audio adalah seni yang dapat dinikmati dengan indra pendengaran , seperti seni musik, seni sastra dan seni suara.
2)      Seni Visual (Visual Art)
Seni Visual adalah seni yang dinikmati dengan indra penglihatan, seperti seni lukis, seni patung, seni grafis, arsitektur, tari.
3)      Seni Audio Visual (Audiotory Visual Art)
Seni Audio Visual adalah seni yang dinikmati dengan indra pendengaran dan penglihatan, seperti seni tari, seni drama,dan seni opra.
Secara umum seni tebagi menjadi empat cabang yaitu seni rupa, seni musik, seni tari danseni teater atau drama. Perbedaan yang terdapat pada keempat cabang seni tersebut adalah media yang di gunakan yaitu:
1.       Seni Rupa adalah seni yang di wujudkan melalui media titik, garis, bidang, bentuk, warna, tekstur dan gelap terang (unsur seni rupa).
2.       Seni Musik adalah seni yang di wujudkan melalui media suara, baik suara manusia maupun alat tertentu .
3.       Seni Tari adalah seni yang di wujudkan melalui media gerak tubuh manusia.
4.       Seni Teater atau Drama adalah seni yang diwujudkan melalui media gerak tubuh, suara dan rupa.
C.      Fungsi Seni
1.       Untuk memenuhi kebutuhan pokok
a.       Pangan (makanan)
Kaitannya dengan makanan seni dapat membantu seseorang untuk membuat makanan yang lebih menarik/kelihatan enak di makan.
b.      Sandang (pakaian)
Denagan adanya seni, seseorang mampu merancang/membuat pakaian dengan bagus/indah sesuai dengan pemakainya.
c.       Papan (tempat tinggal)
Dengan adanya seni seseorang mampu membuat bangunan dengan desain yang bagus, indah dan nyaman.
2.       Untuk Memenuhi Kebutuhan Sosia.
a)      Bidang Pendidikan
Dibidang pendidikan, seni dapat berfungsi langsung dan tidak langsung.
Fungsi seni secara langsung:
·         Sebagai media berekspresi.
·         Sebagai media komunikasi.
·         Sebagai media bermain.
·         Sebagai media menyalurkan bakat.
    Fungsi tak langsung adalah dapat menghaluskan budi pekerti.
b)      Bidang Keagamaan
Di bidang keagamaan, adanya seni sangat membantu dalam pembangunan tempat ibadah yang artistik dengan memperhatikan keindahan.
c)       Ritus Kehidupan
Dalam kehidupan masyarakat, sering ada upacara-upacara/ritual kehidupan yang melibatkan unsur seni.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar